Sinergi Program Melalui Majelis Taklim Paguyuban SD Terakhir diupdate 26 November 2021
BERITA

Kajian rutin Majelis Ta'lim As- Sakinah SD Muhammadiyah 9 Kota Malang. Pada kesempatan pagi ini diisi oleh ustadz Abdul Wahid, M.Pd sekalu guru dan waka penjamin mutu MTs Muhammadiyah 1 Malang. Pada kesempatan ini MTs Muhammadiyah 1 Malang membuka upaya untuk saling bersinergi dengan sekolah mitra dengan program PPDB yang dikemas berbeda lewat kajian paguyupan wali murid di sekolah mitra dengan ini kedekatan antara sekolah mitra menjadi lebih terjalin dan manjadikan kesempatan untuk meneruskan ilmu agama kepada siswa-siswi sekolah dasar Muhammadiyah 9 kejenjang selanjutnya untuk meneruskan kesekolah yang sama memiliki tujuan yang baik. Kajian ini juga menjadi pengaut bagi paguyupan majelis ta'lim As-Sakinah untuk menambah ilmu pengetahuan tentang mendidik putra putri dengan baik dan benar juga upaya menimba ilmu agamanya dengan mengikuti pengajian ini. Ujar ustadz wahid. Pesan dalam kajian pagi ini adalah upaya pendekatan orang tua kepada anaknya dan pembentukan karakteristik anak menjadi tauladan generasi yang tergolong manjadi sholeh sholehah.